Bertempat di Aula Kantor Wali Nagari Mungo Kecamatan Luak pada Hari Kamis tanggal 13 Oktober 2022 pukul 09:30 WIB dilaksanakan Pengambilan Sumpah Jabatan dan Pelantikan Perangkat Nagari Jabatan Kepala Jorong Balai Gadang Ateh atas nama DAHDI RIANTO, A.Md dan Kepala Jorong Indobaleh Timur atas nama JAKA FRANANDA.
Acara ini di hadiri oleh Camat Luak, Ketua BAMUS beserta anggota, Pimpinan Lembaga Nagari, Tokoh Masyarakat, beserta Kepala Jorong se Nagari Mungo.
Setelah pembukaan, dan menyanyikan lagu kebangsaan Indonesia raya, acara inti segera di mulai dengan pembacaan Keputusan Wali Nagari Mungo Kecamatan Luak.
Acara dengan Pengambilan Sumpah oleh Muhammad Suhardi, S.Pi Dt. Rajo Penghulu Nan Panjang sebagai Wali Nagari kepada dua perangkat terlantik sekaligus pembacaan naskah pelantikan oleh Wali Nagari.
Setelah itu dilanjutkan dengan penandatanganan Berita Acara pengambilan sumpah oleh perangkat Nagari yang baru, dilanjutkan dengan penyerahan SK oleh Wali Nagari kepada Perangkat Nagari yang baru dilantik.
Sambutan Camat Luak “Alhamdulillah karena pagi ini kita telah melaksanakan kegiatan yg sangat penting. Kedua kepala Jorong adalah ujung tombak yg tidak mengenal waktu untuk melayani masyarakat Nagari, Pesan saya kepada Kepala Jorong yang baru saja dilantik ini untuk sebisanya wajib mengenal serta mengetahui kondisi warganya sehingga dapat berlaku adil kepada warga nya disaat terjadi suatu peristiwa.
Wali Nagari Mungo Muhammad Suhardi, S.Pi Dt. Rajo Penghulu menambahkan dalam sambutannya kepada kedua Perangkat Nagari yang baru dilantik mengucapkan selamat bergabung dan berharap kepada perangkat Nagari yang baru bisa menyesuaikan diri, mempunyai jiwa pengabdian terhadap pemerintah Nagari, dan bisa bekerjasama demi kemajuan Nagari.
pada kesempatan tersebut juga dilaksanakan Serah Terima Jabatan Kepala Jorong Indobaleh Timur yang Lama Ibu FATMA JUITA kepada Kepala Jorong Indobaleh Timur yang baru Sdr. JAKA FRANANDA, Terimakasih atas pengabdian dan loyalitasnya kepada Nagari selama ini kami sampaikan kepada Ibu FATMA JUITA, semoga menjadi amal Ibadah bagi Saudara..Ujar Wali Nagari.